WEFIXIT.ID – Tahukah Anda, bahwa banyak orang lebih memilih laptop dibanding menggunakan komputer pribadi atau PC. Umumnya, karena lebih mudah dibawa kemana-mana dan lebih mudah digunakan. Hingga sekarang sudah banyak merk laptop yang tersedia, seperti Asus, HP, Lenovo, Acer dan lain sebagainya.
Meskipun menjadi pilihan banyak orang, namun laptop juga sering mengalami beberapa masalah, salah satu seperti laptop tidak bisa nyala tetapi lampu Power hidup. Hal ini bisa disebabkan karena beberapa masalah, namun umumnya karena kerusakan pada perangkat keras pada laptop.
Tapi jangan khawatir! Berikut akan kami bahas cara mengatasi laptop yang tidak bisa menyala tetapi lampu Power hidup.
1. Cek Baterai Laptop
Cobalah cek kondisi baterai laptop Anda. Sebab, bisa saja masalah tersebut terjadi karena hal kecil seperti baterai yang sudah sudah kosong atau habis.
Biasanya, hal ini terjadi saat laptop masih menyala, namun Anda tidak meyadari bahwa baterai laptop tersebut akan habis. Jadi saat tiba-tiba mati, layar laptop Anda akan mati juga, namun lampu power akan tetap hidup, dan kadang juga berubah warna ke merah. Tentunya untuk mengatasi hal ini, sambungkan laptop Anda dengan charger.
Jika memang laptop dalam keadaan hidup dan digunakan untuk melakukan suatu hal, pastikan juga charger selalu tersambung.
2. Processor Yang Bermasalah
Processor di laptop merupakan komponen utama yang paling penting, Pasalnya, processor merupakan otak dari laptop tersebut. Jika ada masalah kecil saja pada processor, maka laptop tersebut akan hang atau tidak bisa nyala, meskipun lampu indikator Power menyala seperti biasa.
Umumnya, kerusakan ini disebabkan karena adanya debu yang sudah menumpuk dan mengganggu kinerja dari processor.
Bongkar laptop Anda dan bersihkan debu tersebut dengan sesuatu yang lembut atau menggunakan alat khusus. Atau Ajuga nda bisa membuka processor tersebut, lalu perhatikan pada bagian pasta processor atau iso thermal-nya. Jika terlihat kurang baik atau rusak, bersihkan dan ganti dengan yang baru.
3. Kerusakan Pada RAM
Jika laptop saat dinyalakan hanya menampilkan layar blank atau hitam, dan mesin dari laptop berjalan seperti biasa, maka bisa saja kerusakan terjadi pada RAM di laptop Anda. Biasanya, jika tidak merasa kerusakan diakibatkan oleh hal yang fatal, bisa jadi RAM tersebut hanya longar atau kotor.
Lalu bagaimana cara mengatasinya? Caranya tentu saja Anda harus membongkar laptop, lalu ketatkan kembali RAM tersebut. Jika memungkinkan buka RAM-nya lalu bersihkan PIN dari RAM tersebut.
Namun, pastikan saat membersihkannya Anda menggunakan alat khusus atau menggunakan lap berbahan halus. Lalu pasang kembali RAM yang sudah dibersihkan tadi. Kemudian coba hidupkan kembali laptop Anda.
Bagaimana jika laptop tetap tidak mau nyala, padahal RAM sudah dibersihkan?
Caranya, mau tidak mau Anda harus memperbaikinya langsung ke tempat service laptop dan menggantinya dengan RAM yang baru. Umumnya, masalah ini terjadi pada laptop yang sudah lama tidak digunakan.
4. Kerusakan Pada HDD
Beberapa dari laptop yang tidak bisa menyala, bisa juga disebabkan oleh HDD yang telah rusak. Namun umumnya, jika HDD rusak, maka saat laptop dihidupkan, maka akan tampil layar kosong dan tertulis bahwa HDD tidak terdeteksi.
Namun, jika Anda masih ragu-ragu kalau HDD-nya yang rusak, coba bongkar laptop dan bersihkan pada bagian HDD, lalu hidupkan kembali laptop Anda.
Jika hasilnya masih sama atau tidak nyala, berarti memang benar HDD yang digunakan telah rusak dan harus diganti dengan yang baru.
Yang perlu Anda perhatikan untuk mengetahui apakah laptop tidak nyala karena HDD yang rusak atau bukan adalah melihat notifikasi atau warning yang muncul saat laptop dihidupkan.
Itulah beberapa cara mengatasi laptop yang tidak bisa nyala namun lampu Power hidup. Masalah seperti ini memang sering terjadi pada laptop yang sudah cukup lama tidak digunakan atau terbentur/terbanting, sehingga merusak bagian dalam dari laptop tersebut.
Saran dari kami, jika Anda tidak memiliki skill untuk membongkar atau memperbaiki laptop secara mandiri, lebih baik bawa ke toko service laptop yang aman dan terpercaya. Bila Anda berada di Jakarta dan sekitarnya, jangan ragu untuk membawa laptop Anda ke Wefixit Service Center.
Kami adalah solusi bagi Anda yang ingin cepat atau tidak ingin mengantri untuk melakukan service laptop. Kami mengerti bahwa laptop Anda merupakan salah satu barang vital yang diperlukan bagi kehidupan bisnis atau keseharian Anda.
Adapun beberapa kelebihan Wefixit Service Center Jakarta adalah :
- Ramah
Dari salah satu review yang diberikan konsumen service center, diketahui bahwa Wefixit Service Center memiliki tim yang baik. Setiap konsumen merasa puas karena layanan yang kami diberikan cukup ramah. Saat tiba di service center, konsumen akan dilayani dengan ramah. Dimulai dengan pertanyaan terkait kerusakan, hingga akhirnya informasi tentang perbaikan produk lainnya.
- Cepat
Berbeda dengan layanan brand lain, Wefixit Service Center memiliki layanan yang cepat. Kerusakan produk pun akan diselesaikan dalam waktu cepat, dan akan diselesaikan dalam waktu seminggu.
- Teknisi Handal
Apakah Anda masih tidak yakin dengan service center Wefixit Service Center? Hilangkan keraguan tersebut. Karena kami telah melakukan seleksi maksimal untuk setiap teknisinya. Di sisi lain, kami juga melakukan pelatihan pada setiap teknisi, sehingga teknisi yang melakukan perbaikan sudah dipastikan teknisi handal.
- Fasilitas Memadai
Untuk menjaga kenyamanan konsumen, kami berupaya menjaga fasilitas service center. Untuk itu, pada service center kami, diupayakan untuk menjaga kenyamanan ruangan. Sedangkan selama di masa pandemi, service center kami akan ditambahkan dengan handsanitizer dan pengecekan suhu, sesuai protokol kesehatan anjuran pemerintah.
Kelebihan inilah yang membuat konsumen nyaman menggunakan jasa Wefixit Service Center dibanding yang lainnya.
Hal ini semakin lengkap dengan adanya fitur dan layanan khusus yang dimiliki Wefixit Service Center yaitu pick-up service selama 24 jam. Fitur ini dihadirkan untuk membantu Anda yang berada jauh dari lokasi kami, sehingga dapat melakukan perbaikan dengan mudah.
Oleh karena itu, bila Anda berada di Jakarta dan terdapat kendala produk, maka Anda dapat memanfaatkan layanan tersebut. Dan untuk dapat menggunakan fitur ini, Anda harus melakukan panggilan ke 081290085435. Promo hingga 10% khusus hari ini!
Jadi, tunggu apa lagi? Segera konsultasikan masalah laptop Anda pada kami di nomor telepon Customer Service kami. Soal biaya service, memakan biaya 2 – 4 kali lebih murah bila dibandingkan dengan service center lainnya. Dijamin!